Jakarta – Samsung Electronics mengumumkan ketersediaan Galaxy S25 Series secara global disertai aplikasi One UI7 dan Gemini dalam 46 bahasa. Langkah ini membuat interaksi antara aplikasi Samsung dan Google berjalan lancer tanpa hambatan.
“Galaxy S25 Series merupakan suatu perubahan besar dalam cara kita berinteraksi dengan ponsel,” kata President and Head of Mobile eXperience Business, Samsung Electronics, TM Roh.
“Kami sangat antusias untuk melihat bagaimana pengguna kami akan menikmati partner AI sejati yang menawarkan solusi mulus dan intuitif dalam kehidupan sehari-hari.”
Agen AI multimodal yang terintegrasi dalam platform One UI 72 pada Galaxy S25 Series membuat pengguna bisa melakukan berbagai tugas kompleks di berbagai aplikasi dan berinteraksi secara alami melalui suara, teks, video, dan gambar.
Sejumlah fitur terdapat di Galaxy S25 Series seperti fitur Now Brief3 memberikan berbagai rekomendasi untuk memenuhi kebutuhan pengguna menjalani aktivitas sehari-hari.
Hal ini dibarengi fitur Now Bar4 untuk mengakses berbagai kegiatan yang sedang dilakukan pengguna.
Fitur-fitur lainnya antara lain Writing Assist guna meningkatkan produktivitas dan fitur Drawing Assist mendukung kreativitas tanpa batas yang melengkapi Galaxy AI (artificial intelligence) untuk menfasilitasi berbagai kehidupan pengguna.
Sementara itu Gemini bisa menunjukkan jadwal olahraga favorit pengguna yang ditambahkan ke Samsung Calender. Kemudian, fitur pembaruan Circle to Search5 Google memberikan informasi lebih bermanfaat bagi pengguna hanya dengan sekali tap dan AI Overviews.
Pada sisi lain Galaxy S25 Series didukung Snapdragon 8 Elite Mobile Platform for Galaxy, sehingga perangkat ini memberikan pemrosesan yang lebih responsif demi pengalaman AI yang lebih baik.
Hal lainnya yang terdapat dalam Galaxy S25 Series adalah ProScaler9 dan mobile Digital Natural Image engine (mDNIe) Samsung. Aplikasi ini menawarkan pemrosesan gambar AI dan efisiensi daya tampilan yang lebih optimal.
Pada Galaxy S25 Ultra mempunyai upgrade sensor kamera UltraWide 50MP guna menghasilkan gambar dari berbagai sudut berupa foto dan video menjadi pengalaman visual didukung kontrol tingkat profesional, seperti Virtual Aperture dan Samsung Log.
Galaxy S25 Series menjadi jajaran smartphone pertama di industri yang mendukung Content Credential berdasarkan standar teknis terbuka Koalisi Content Provenance and Authenticity (C2PA).
Samsung menjadi anggota C2PA bersama para industri lainnya seperti Adobe, Microsoft, OpenAI, Google, dan Publicis Groupe.
Langkah ini menjadikan Content Credentials sebagai standar universal keaslian konten digital selaras dengan inovasi AI untuk meningkatkan transparasi atas pembuatan dan penyuntingan konten.
Galaxy S25 Ultra menawarkan empat warna, yaitu Titanium Silverblue, Titanium Black, Titanium Whitesilver, dan Titanium Gray. Selain itu Titanium Pinkgold, Titanium Jetblack, and Titanium Jadegreen
Untuk Galaxy S25 dan Galaxy S25+ juga disediakan empat warna yaitu Navy, Silver Shadow, Icyblue, dan Mint. Warna-warna lainnya adalah Blueblack, Coralred, dan Pinkgold.
Semua perangkat Galaxy S25 Series dilengkapi Gemini Advanced dan ruang penyimpanan cloud sebesar 2 TB selama enam bulan tanpa biaya tambahan.
Aplikasi ini dilengkapi AI Samsung dan akses prioritas ke fitur baru seperti Gems untuk berbagi topik dan Deep Research sebagai asisten riset pribadi. (adm)